INFOINDONESIA-Rachmawati Soekarnoputri mengungkapkan kekecewaannya kepada kakaknya, Megawati Soekarnoputri yang mengajak Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) ke makam ayah mereka di Blitar, Jawa Timur, Senin (10/10/2016).
"Saya tersinggung berat, manusia kayak begitu kok diajak aja. Ngapain diajak ?"kata Rahmawati di kediamannnya di Jalan Jati Padang Raya, Jakarta Selatan, Rabu (12/10/2016).
Sudah menjadi pengetahuan umum kalau pendapat Rachmawati selalu bertentangan dengan Megawati. Dalam Pilkada DKI 2017, Megawati memilih untuk mengusung Ahok, figur yang kerap dikritik keras oleh Rachmawati.
Rachmawati hanya tersenyum ketika ditanya apakah dia juga akan mengajak Anies-Sandiaga ke makam ayahnya.
Ia mengatakan hal itu masih harus dibicarakan, termasuk soal apakah Rachmawati akan menjadi bagian dari tim pemenangan Anies-Sandiaga.
Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Megawati Soekarnoputri mengajak rombongan calon gubernur dan wakil gubernur yang diusung partainya pada pilkada serentak 2017 untuk berziarah ke makam Presiden RI yang pertama, Soekarno di Blitar, Jawa Timur.
Pasangan cagub dan cawagub tersebut yakni Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Syaiful Hidayat (DKI Jakarta), Rano Karno-Embay Mulya (Banten), Hana Hasanah-Tony Yunus (Gorontalo), Rustam-Irwansyah (Babel), Ali Baal Masdar (Sulbar), dan Dominggus Mandacan (Papua Barat).
YOUR ADS HERE !!!